Terobosan penting material plastik disumbangkan oleh kehadiran Acrylic yang ditemukan ilmuwan Jerman pada tahun 1924, tahun 1928 diproduksi pertama kali oleh firma Röhm GmbH. Sejak awal pemakaiannya sebagai pengganti kaca pada perlengkapan kendaraan2 militer semasa perang dunia ke-2, aplikasinya terus meluas mengikuti perkembangan jaman. Pembuatan kotak brosur, indoor sign, rak display, podium dan aquarium dari bahan acrylic menjadi trend kuat di dunia advertising di masa kini.
Melengkapi acrylic, kini hadir trend baru PVC foam sheet KOMATEX (Made in Germany); solusi kreatif, cepat, tepat, tangguh di outdoor, dan terutama ringan, serta sangat mudah dalam pengerjaan. Unsur pemenuhan kecepatan penyelesaian suatu proyek dengan dateline ketat pada masa digital & globalisasi sekarang ini menjadi hal sepele bagi KOMATEX. Material plastik advertising kami lainnya yaitu PS, PE, PVC, PP hadir di sini dalam berbagai bentuk untuk pilihan aplikasi nan tak terbatas.
Dunia advertising membentangkan pintu kreatifitas seluas-luasnya bagi material plastik yang tak rentan dimakan zaman.